Simbolisasi Pembukaan oleh Dekan |
Rombongan Gowess Tiba di Tambakboyo
|
Yogyakarta
– Bertepatan dengan diperingatinya Hari Bumi pada 22 April, Fakultas Geografi
menggelar Launching Rangkaian Kegiatan Hari Bumi dan Lingkungan Hidup yang akan
berlangsung selama kurang lebih dua bulan ke depan. Kegiatan ini merupakan
agenda tahunan Keluarga Mahasiswa Fakultas Geografi Universitas Gadjah Mada.
Launching dihadiri oleh Dekan Fakultas Geografi Prof.
Dr. Suratman, M.Sc., Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Dr. Lutfi Muta’ali, S.Si, M.T, dosen
dan karyawan serta mahasiswa perwakilan UKM dan HMJ. Launching ini dihadiri
pula oleh perwakilan rekan-rekan LEM Fakultas Kehutanan. Sayangnya, Ketua BEM
Fakultas Geografi, M. Zain Wicaksono, berhalangan hadir karena ada keperluan
eksternal.
Let’s
Gowess #5 dan Aksi Tanam 1000 Pohon menjadi agenda pembuka Rangkaian Kegiatan Hari
Bumi dan Lingkungan Hidup, kerjasama antara BEM Fakultas Geografi dan Bengkel
Kesenian Geografi (BEKAGE). Ratusan mahasiswa turut berpartisipasi dalam
kegiatan ini. Launching diadakan di Fakultas Geografi pada pukul 07.00 WIB
dilanjutkan dengan Let’s Gowess #5 menuju tempat Aksi Tanam 1000 Pohon, Embung
Tambakboyo. Let’s Gowess merupakan program rutin dari Departemen Minat dan
Bakat yang diinisiasi oleh Komunitas Pesepeda Geografi yang menamakan diri
sebagai Geowess.
Aksi Tanam 1000 Pohon
|
Kedepannya
akan digelar berbagai kegiatan. Dari BEM sendiri mengagendakan delapan kegiatan
diantaranya Let’s Gowess #5 sebagai kegiatan pembuka ini. Kegiatan lainnya
untuk bulan April akan ada Stand Up Comedy dan Festival Film Geografi dari
Departemen Minat dan Bakat, Bersih Desa dari Departemen Sosial Masyarakat serta
Diskusi Kedaulatan Air dari Departemen Kajian Strategis dan Riset. Selanjutnya
di bulan Mei, untuk memperingati Hari Anti Tembakau, akan ada Aksi Sosial dari
Departemen Sosial Masyarakat. Di bulan Juni akan ada Kampanye dan Debat dalam
rangka Hari Lingkungan Hidup serta Aksi Sosial Donor Darah. Selain BEM,
teman-teman UKM/HMJ Fakultas Geografi pun menggelar berbagai kegiatan menarik
sesuai dengan bidang konsentrasinya masing-masing.
Semaraknya
kegiatan Hari Bumi dan Lingkungan Hidup ini diharapkan bukan hanya sekedar
seremonial. Sesuai dengan tema yang diusung, “Environmental Awareness”, diharapkan melalui kegiatan-kegiatan
populis seperti ini akan muncul kesadaran-kesadaran akan pentingnya memelihara
alam tempat kita tinggal ini. Karena sejatinya, kegiatan yang akan digelar
selama dua bulan ke depan ini tidak akan memberikan dampak yang besar jika
tidak ditindaklanjuti lebih jauh oleh masing-masing individunya.
Dini Zahrotud D.
Divisi Sosmas BEM KM Fakultas Geografi
0 komentar:
Posting Komentar